Tanjungpinang,Buruhtoday.com - Istri Gubernur Kepri, Aisyah Sani, Bunda Paud Kepri hadiri kegiatan Gebyar Paud 2015 Kota Batam di Sport Hall Tumenggung Abdul Jamal. kemarin Rabu(10/6/2015).
Berbagai aktraksi yang ditampilkan anak-anak Taman Kanak-Kanak (TK) menyemarakkan kegiatan Gebyar Paud 2015, mereka menunjukan kebolehan yang dihadiri Bunda Paud Kepri, Aisyah Sani dan Bunda Paud Kota Batam,Mariana Dahlan.
Kegiatan kali ini sendiri mengambil tema " Melalui Layanan Paud Berkualitas Kita Persiapkan Generasi Emas Indonesia Tahun 2045 ". Pelaksanaan Gebyar Paud adalah wujud untuk mengekspersikan kemampuan anak yang tergabung dalam kelompok bermain, kelompok belajar dan taman kanak-kanak se Kota Batam. Dimana mereka yang turut hadir pada kegiatan Gebyar Paud kali ini tidak kurang 1100 anak-anak, jelas Ketua Panitia Syarifah Irza Irawati yang juga Kabid Paud Dinas Pendidikan Provinsi kepri.
Bunda Paud Kepri Aisyah Sani dalam sambutannya menjelaskan, pendidikan merupakan hak dasar setiap anak. Dengan pendidikan kelak, mereka memiliki masa depan yang baik. Pendidikan yang diiberikan, hendaknya bisa dilaksanakan sedini mungkin. Termasuk pendidikan Paud. Karenanya, pendidikan Paud harus dirancang sebaik mungkin, pinta Aisyah Sani.
Bunda Paud Kepri Aisyah Sani dalam sambutannya menjelaskan, pendidikan merupakan hak dasar setiap anak. Dengan pendidikan kelak, mereka memiliki masa depan yang baik. Pendidikan yang diiberikan, hendaknya bisa dilaksanakan sedini mungkin. Termasuk pendidikan Paud. Karenanya, pendidikan Paud harus dirancang sebaik mungkin, pinta Aisyah Sani.
Pendidikan bagi anak-anak, adalah pendidikan yang memegang peran penting. Terlebih anak-anak usia dini adalah masa emas, untuk mereka menerima setiap pendidikan yang diajarkan dan diberikan. Karenanya pendidikan yang pas dan mengena menjadi penting bagi setiap anak-anak usia dini. Agar mereka kelak tumbuh menjadi generasi emas, seperti yang kita harapkan.
Usai memberikan sambutan, selanjutnya Aisyah Sani membuka secara resmi Gebyar Paud yang ditandai dengan pemukulan alat musik drumband. Selanjutnya kegiatan Gebyar Paud diisi dengan penampilan tari zapin masal yang diikuti 500 anak-anak dari berbagai TK.
Usai memberikan sambutan, selanjutnya Aisyah Sani membuka secara resmi Gebyar Paud yang ditandai dengan pemukulan alat musik drumband. Selanjutnya kegiatan Gebyar Paud diisi dengan penampilan tari zapin masal yang diikuti 500 anak-anak dari berbagai TK.
Selain penampilan tari zapin, ada juga suguhan pantun dan gurindam 12 yang juga dibawakan oleh anak-anak dari TK kartini 3. Terakhir adalah persembahan fashion show yang mana juga ditampilkan secara apik oleh anak-anak dari berbagai TK. (Humas Pemprov Kepri).