Jakarta - Terkait aksi teror yang menguncang Ibukota Jakarta siang tadi, Kamis(14/1/2015). Ketua Komisi I DPR RI, Mahfudz Siddiq mengatakan pemerintah bisa libatkan TNI untuk perkuat Polri dalam menjamin keamanan masyarakat.
“TNI bisa dilibatkan untuk perkuat Polri. Kejadian ini menjadi berita buruk di awal tahun 2016, yang menjadi isyarat bahwa pemerintah harus fokuskan energinya dalam menjamin keamanan masyarakat,” kata Mahfudz Siddiq dalam pesan singkatnya.
“TNI bisa dilibatkan untuk perkuat Polri. Kejadian ini menjadi berita buruk di awal tahun 2016, yang menjadi isyarat bahwa pemerintah harus fokuskan energinya dalam menjamin keamanan masyarakat,” kata Mahfudz Siddiq dalam pesan singkatnya.
Menurutnya, pemerintah juga harus melaksanakan program pembangunan. Selain itu, pemerintah harus dapat mengantisipasi dampak dinamika politik dan keamanan di berbagai kawasan yang sudah bergejolak.
“Dilihat dari kejadian yang ada, nampak sekali aksi dilakukan oleh sekelompok orang bersenjata yang terlatih. Sasaran aksi ini nampak lebih kepada aparat polisi, meski ada sasaran warga sipil lain,” ujarnya.
Oleh karena itu, dia ikut menyesalkan terjadinya kasus teror ledakan. Dia juga prihatin dengan jatuhnya korban jiwa dan luka-luka.
Oleh karena itu, dia ikut menyesalkan terjadinya kasus teror ledakan. Dia juga prihatin dengan jatuhnya korban jiwa dan luka-luka.
“Kejadian ini sangat menyentakkan,” tandasnya.
(sumber Suaramerdeka.com)