Batam,Buruhtoday.com - Nasib warga negara Afganistan yang hijrah dari negaranya yang sedang perang semakin memprihatinkan di taman aspirasi Batam center, Kepulauan Riau. Untuk bertahan hidup, mereka hanya berharap belas kasian warga Kota Batam yang penasaran untuk melihat mererka.
Seperti pengakuan pasangan suami-isteri Morteza dan Marziah untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, mereka terpaksa hanya bergantung kepada bantuan warga Batam yang melintas.
Selain kesulitan untuk memenuhi kebutuhan makan, setiap hari mereka juga harus tidur beralaskan koran didalam tenda seadanya.
“Ada sebagian warga yang datang karena penasaran dan ingin mengobrol, tapi ada juga yang akhirnya memberi kami biskuit dan air mineral karena kasihan. Satu bungkus biskuit untuk bertahan 4 hari,” ujar Morteza kepada AMOK GROUP, Kamis(25/2/2016) sore.
Ia mengaku hanya bisa pasrah dengan kondisi yang mereka alami saat ini. Selain buta tentang kota Batam, ia juga mengaku sudah tidak memiliki uang sama sekali untuk melakukan perjalanan.
Meski pasrah dengan kondisi yang dijalani dengan isterinya, Morteza berharap agar mereka tetap diizinkan tinggal sementara di taman aspirasi batam center sambil menunggu suaka dikabulkan.
“Kami juga berharap ada perlindungan hukum bagi kami disini,” tandasnya.
(red/CR 3)
Selain kesulitan untuk memenuhi kebutuhan makan, setiap hari mereka juga harus tidur beralaskan koran didalam tenda seadanya.
“Ada sebagian warga yang datang karena penasaran dan ingin mengobrol, tapi ada juga yang akhirnya memberi kami biskuit dan air mineral karena kasihan. Satu bungkus biskuit untuk bertahan 4 hari,” ujar Morteza kepada AMOK GROUP, Kamis(25/2/2016) sore.
Ia mengaku hanya bisa pasrah dengan kondisi yang mereka alami saat ini. Selain buta tentang kota Batam, ia juga mengaku sudah tidak memiliki uang sama sekali untuk melakukan perjalanan.
Meski pasrah dengan kondisi yang dijalani dengan isterinya, Morteza berharap agar mereka tetap diizinkan tinggal sementara di taman aspirasi batam center sambil menunggu suaka dikabulkan.
“Kami juga berharap ada perlindungan hukum bagi kami disini,” tandasnya.
(red/CR 3)