Merasa Diabaikan, Ratusan Buruh Geruduk PT Profab Indonesia - BURUH TODAY

Breaking

BURUH TODAY

www.buruhtoday.com


Post Top Ad

Senin, 22 Agustus 2016

Merasa Diabaikan, Ratusan Buruh Geruduk PT Profab Indonesia

Batam,Buruhtoday.com - Ratusan buruh yang tergabung dalam Komunitas Anak Tempatan(Forkat) Kota Batam melakukan aksi unjuk rasa di depan PT Profab Indoensia atau PT NOV Batuampar,Batam. Mereka menuntut perusahaan wajib memberi prioritas peluang dan kesempatan kerja bagi warga tempatan. Senin (22/8/2016)

 
Dalam orasinya, mereka meminta realisasi nyata dan  menolak program perhiasaan yang anti sosial. "Keluarkan pengurus perusahaan yang tidak memiliki kepekaan dan kepedulian sosial dari lingkungan perusahaan yang berada di Wilayah kelurahan Batu Merah," sorak buruh menyampaikan aspirasinya.


Mereka juga meminta agar perusahaan yang berdiri dan beroperasi di wilayah hukum kelurahan Batu Merah,Kecamatan Batuampar tersebut wajib tunaikan tanggung jawab sosial bagi warga setempat.


Adapun, permintaan yang diajukan ratusan buruh diantaranya:

1. Menuntut kepada pihak perusahaan untuk segera merealisasikan secara nyata terhadap tanggung jawab sosial perusahaan kepada lingkungan dan masyarakat Kelurahan Batu Merah.

2. Meminta kepada Pihak Managemant perusahaan agar lebih memperhatikan tenaga kerja dari daerah terdekat dengan Perusahaan yakni Kecamatan Batu Ampar pada umumnya dan khususnya kelurahan Batu Merah

3. Membuka peluang sebesar-besarnya bagi para Pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) yang ada kaitannya dengan pemakaian perusahaan seperti kain majun, air minum gallon, dan lainnya. Tujuannya untuk membantu perekonomian masyarakat di sekitar.

Koordinator aksi unjuk rasa yakni Yusri, Agus, Hendra, Sidik, Abdul Razak dan penanggung jawab Rahimi dan ratusan buruh yang tergabung. 


(sumber Wartakepri.co.id)