BATAM - Salah satu aktivitas ilegal yang melawan hukum yakni judi togel jenis Hongkong atau toto malam (tolam) di Kecamatan Sagulung, Batu Aji, Sekupang hingga Tiban Kampung sekitarnya ternyata beroperasi setiap malam. Bahkan omset dari permainan judi togel Hongkong inipun disinyalir mampu meraup keuntungan hingga ratusan juta setiap malam atau setiap putaran.
Berdasarkan informasi yang diperoleh awak media ini dilapangan, permainan judi togel Hongkong ini pun memberikan janji harapan menang bagi para masyarakat yang suka membelinya. Pasalnya, setiap masyarakat yang membeli nomor dengan tebakan 4 nomor angka contonhya 2345 x Rp 1000, maka bandar memberikan hadiah Rp 2,5 juta. Dan untuk 3 angka tebakan contoh 234 x Rp 1000, maka hadiahnya Rp 900 ribu, sedangkan untuk dua angka tebakan hanya Rp 70 ribu.
Dan untuk pembelian nomor judi togel Hongkong ini pun buka sejak pagi hari hingga malam pukul 22.00 Wib . Dan satu jam kemudian yakni pukul 23.00 wib, pesan inbok sms pun masuk dari para kurir togel yang memberitahukan bahwa nomor angka judi Hongkong keluar.
Salah satu warga Batu Aji bernama Iwan (nama samaran) menyebutkan bahwa judi togel jenis Hongkong saat ini menjadi kegemaran masyarakat setelah aktivitas gelper dan beberapa titik dadu tutup. "Mau kemana lagi bang, hanya permainan judi togel inilah yang buka." Ujar Iwan, beberapa saat lalu pada tim media.
Diwaktu yang berbeda, PK warga Sagulung juga mengaku bahwa permainan judi togel melalui pesan singkat sms menjadi pelampiasan warga ditengah-tengah banyaknya tingkat pengangguran saat ini.
"Beli Rp 1000 untuk 4 nomor angka bisa dapat hadiah Rp 2,5 juta. Inilah pemikatnya," pungkasnya.
Hingga berita ini diunggah, tim media ini masih menggali nama-nama Bandar judi do Togel di Batam dan koordinatornya di Kecamatan Sagulung dan Batu Aji.
red/tim.
Post Top Ad
Jumat, 16 Februari 2018
Tiga Jenis Togel Yang Beroperasi di Batam, Salah Satunya Buka Setiap Malam
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar